Dapet orderan dari kantor untuk snack coffe break, mikir enaknya bikin apa ya yg simple karena ada dua brownis juga yang harus dibikin. hihihi...sok sibuk ya.akhirnya liat postingan mb Rita di DM dan cek file resep puding sutranya Bu Yeni.
Enaak pudingnya lembut dan seger, bikinnya juga nggak ribet. waaah terimakasih banyak atas sharingan resepnya.
Aku tuliskan lagi resepnya
Puding Sutra
Resep : Yeni Suryasusanti (Bu Matre nya NCC)
Bahan :
- 1 bks agar2 putih
- 1 kaleng SKM
- 5 kaleng air ( gunakan bekas kaleng skm nya )
- Sirup rasa jeruk ( vira pakai sirup spesial ABC rasa melon )
- Fruit Cocktail atau buah kaleng lainnya
Resep : Yeni Suryasusanti (Bu Matre nya NCC)
Bahan :
- 1 bks agar2 putih
- 1 kaleng SKM
- 5 kaleng air ( gunakan bekas kaleng skm nya )
- Sirup rasa jeruk ( vira pakai sirup spesial ABC rasa melon )
- Fruit Cocktail atau buah kaleng lainnya
Caranya :
- Campur susu, air dan agar2, aduk rata lalu rebus hingga mendidih dan airnya menggelegak
- Angkat dari api lalu aduk2 hingga uapnya hilang
- Tuang puding di cup2 kecil lalu biarkan hingga 1/2 beku
- Campur susu, air dan agar2, aduk rata lalu rebus hingga mendidih dan airnya menggelegak
- Angkat dari api lalu aduk2 hingga uapnya hilang
- Tuang puding di cup2 kecil lalu biarkan hingga 1/2 beku
- Setelah itu tuang 1 sdt sirup jeruk (tanpa diencerkan) di setiap cupnya
biarkan hingga beku
- Beri 1 sdm fruit cocktail dan 1 sdm air dari cocktailnya di masing2 cup
Comments