Selalu suka dengan pisang, kebetulan ada kreasi lain dari kolak pisang namanya kolak gempol pisang yang menurut mb Vero ternyata berasal dari jepara. hmm..unik dan bisa nih jadi ide untuk menu takjil di bulan Ramadhan nanti...terimakasih mb Vero.
Penampakannya mirip2 sama jenang grendul, tapi kalau yang ini kuahnya ya seperti kolak, kenyil-kenyil dengan aroma pisang, enaaak pokoknya. Monggo kalau mau mencoba resepnya seperti dibawah ini
KOLAK GEMPOL PISANG
Bahan :
- 2 buah pisang raja, haluskan
- 75 gr tepung ketan
- 1/4 sdt garam
- 2 sdm santan
- 100 gr gula merah
- 3 sdm gula pasir
- 100 ml air
- 400 ml santan
- 1 lembar daun pandan, simpulkan
- Kuah : Campur semua bahan, masak diatas api sedang sambil diaduk hingga gula larut dan mendidih. Angkat dan saring.
- Campur pisang bersama tepung ketan, garam dan sedikit santan. Aduk hingga adonan dapat dipulung.
- Bentuk adonan bulat-bulat ( sesuaiselera ) lalu rebus dalam air mendidih hingga terapung dan matang. Tiriskan.
- Sajikan dengan kuah santan.
Comments