Masih punya ayam di kulkas, tidak perlu bingung, googling di sajian ayam sedap dan menemukan resep ini heee.. tentu saja dengan ada pengurangan dan penambahan sana-sini, menyesuaikan bahan yang ada. Alhamdulillah rasanya enaak...*baru nyicip siang ini :D
Cuaca yang tidak menentu bikin badan rasanya jadi kurang sehat, bikin yang anget-anget biar badan bisa kembali fit hihihi...^^
bakso ayamnya lumayan kenyal rasanya, tipsnya adonan bakso ayam dimasukkan saat air sudah mendidih, tapi apinya dimatikan, tunggu hingga bakso matang secara perlahan baru hidupkan kembali apinya ^^
langsung saja berikut resepnya :
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
Bahan Bola Ayam:
350 gram ayam giling
1 putih telur
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
2 sendok makan tepung sagu
1 sendok makan tepung terigu (virapakai tepung sagu semua)
air untuk merebus
Bahan:
2.000 ml kaldu ayam
3 siung bawang putih, dimemarkan
1/2 buah bawang bombay, diiris panjang
1 batang seledri, diikat
2 buah wortel, diiris bulat
2 buah jagung, direbus, dipipil
3 lembar jamur kuping kering, direndam, dipotong-potong (skip)
30 gram kembang tahu ikat (skip)
1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk (skip)
4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh gula pasir
vira menambahkan bunga sedap malam (biar kerasa kayak kimlo hehehe..)
Cara membuat:
- Bola ayam, campur ayam giling, telur, garam, merica, dan gula. Aduk rata. Masukkan tepung sagu dan tepung terigu. Aduk rata.
- Bentuk bola-bola dengan sendok teh. Rebus sampai matang dan mengapung. Sisihkan.
- Rebus kaldu ayam, bawang putih, bawang bombay, dan seledri sampai harum.
- Masukkan wortel. Rebus sampai layu. Tambahkan jagung dan jamur. Aduk rata.
- Tambahkan kembang tahu, kaldu ayam bubuk, garam, merica, dan gula. Aduk rata. Masak sampai matang.
Comments