Entah kenapa selalu kangen sama nasi goreng buatan ibu, meski dibuat dengan bumbu yang sama hasilnya tetep saja berseda heee..masakan dari tangan ibu selalu membuat anak-anaknya rindu ^^.
setidaknya untuk mengobati rasa kangen sama ibu, meski ibu ku kemarin merawat ku sebulan lebih hingga saya sudah merasa lebih sehat.
Seperti masakan nasi goreng pada umumnya resepnya nasgor ala ibuku sederhana saja,bumbunya disesuaikan saja takarannya:
tumis bumbu uleg (bawang merah,putih, cabe merah, rawit,tomat, merica, garam) dengan margarin, masukkan telur lalu dibuat orak-arik, terakhir masukkan nasi (kebetulan saya menggunakan beras putih dicampur beras hitam), aduk rata dan cicipi rasanya, jika sudah pas sajikan.
selamat liburan panjang teman-teman ^^
Comments