untuk tantangan kali ini di dapur masak, hmm mikir-mikir kira-kira bisa bikin kreasi apa ya, akhirnya inget kue jaman dulu, kue rumpur laut namannya *nggak tau juga kenapa juga namanya kue rumput laut, padahal bahan utamanya dari bihun. xixixixi mungkin karena rasanya kenyil-kenyil kayak rumput laut kali ya hahaha sok taunya kumat. Tapi ternyata di beberapa daerah setelah googling ternyata terkenal dengan nama kue putri ayu, apapun namanya kuw ini tetep jadi lue favoritku dengan babe ku dari kecil xixixixi...sayangnya di Bekasi jarnag yang menjual kue ini. akhirnya niat malem-malem pergi ke giant dan beli bahannya. Kedalanya nggak punya cetakan putu ayu, siangnya beli eh malah penjualnya nggak ada, malem diater suami ke toko vieto malah udah terlanjujur tutup jam & malem hiks :(;;;loh malah jadi curhat. Akhirnya ke giant saja dan nemu cetakan agar-agar dan sepertinya bisa dibuat cetakan untuk kue ini #triiing ahaaa hihihihi
rasanya ini lebih enak mungkin karena pakai bihun jagung, dibagi ke pokanakan dan temen, eh ponakan ku rebutan sama ayah dan bundanya, request minta dibikinin lagi atee , hihihi siyap nak akan dibikin lagi sesi berikutnya :D
berikut ya resepnya
Kue Rumput Laut
Porsi: 8 orang
Waktu Masak: 40 menit
Bahan-Bahan
- Bihun Jagung Superior200 gram
- Santan230 ml
- Gula Pasir160 gram
- Tepung tapioka5 sendok makan
- kelapa parut, kupas bersih dan parutsecukupnya
- Garamsecukupnya
- pasta pandan1 sendok makan
Cara Membuat
1.rebus air sampai mendidih dan masukkan bihun, rebus satu menit (sesuai petunjuk dalam kemasan)2.angkat dan tiriskan, potong-potong bihunagar tidak kepanjangan3.masak santan dan gula4.tambahkangaram secukupnya, masak hingga mendidih5.setelah mendidih, masukkan pasta pandan, campur rata6.masukkan bihun superior, kemudian tunggu sampai mendidih kembali, angkat7.masukkan seta aduk cepat tepung tapioka, aduk sampai rata8.olesi cetakan putri ayu dengan minyak goreng9.masukkan 1 sdt kelapa parut kedalam cetakan, ditekan-tekan sedikit10.masukkan adonan bihun, ratakan11.kukus dalam dandang yang telah dipanaskan terlebih dahulu dan kukus selama kira-kira 20 menit12.setelah 20 menit angkat dan keluarkan dari cetakan, sajikan ^^Note :Jika tidak suka manis maka kurangi saja ya porsi gulanya :)
Comments